Hubungi Kami       

22 Jumadil Awal 1446 H

Penandatanganan Naskah Perjanjian Kerja Sama Diskominfo Provinsi Jawa Barat dengan Diskominfo Kabupaten Kota di Jabar

penandatanganan-naskah-perjanjian-kerja-sama-diskominfo-provinsi-jawa-barat-dengan-diskominfo-kabupaten-kota-di-jawa-barat-secara-virtual.jpeg

Kamis, 12 Agustus 2021. Penandatanganan Naskah Perjanjian Kerja Sama tentang Sinergitas Program dan Kegiatan dalam rangka Penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) antara Diskominfo Provinsi Jawa Barat dengan Diskominfo Kabupaten/Kota di Jawa Barat dilaksanakan secara Virtual Meeting. Acara ini dihadiri oleh 27 (dua puluh tujuh) Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika se Jawa Barat. Selain Penandatanganan Naskah Perjanjian Kerja Sama, acara dilanjutkan dengan Forum Koordinasi Bidang Aplikasi  Informatika Kabupaten/Kota di Jawa Barat.

 

Kegiatan Penandatanganan Naskah Perjanjian Kerja Sama ini merupakan pelaksanaan kolaborasi untuk mendukung percepatan pelayanan publik dan percepatan pembangunan daerah serta sinergi penyelenggaraan Urusan Pemerintahan di Bidang Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian. Acara diawali dengan sambutan laporan penyelenggaraan acara oleh Kepala Dinas Kominfo Provinsi Jawa Barat, Setiaji ST., M.Si selanjutnya arahan sekaligus membuka acara oleh Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat, Dr. Ir. SETIAWAN WANGSAATMAJA , Dipl., S.E., M.Eng. 

 

Penandatanganan Naskah Perjanjian Kerja Sama secara simbolis dilaksanakan antara Diskominfo Prov. Jawa Barat dan Diskominfo Kota Bandung juga  antara Diskominfo Prov Jawa Barat dan Diskominfo Kabupaten Kuningan. Sambutan perwakilan Kadiskominfo Kota Bandung dan Kabupaten Kuningan melengkapi rangkaian acara Penandatanganan Naskah Perjanjian Kerja Sama ini.

 

Dalam Forum Koordinasi Bidang Aplikasi Informatika Kabupaten/Kota se Jawa Barat, sebagai pemateri pertama  disampaikan oleh Asdep Perumusan Kebijakan dan Koordinasi Penerapan SPBE Deputi Bidang Kelembagaan dan Tata Laksana , Perwita Sari dengan  materi  Aplikasi Nasional, Mekanisme Pengembangan  Aplikasi Umum dan Khusus di Instansi Pemerintah. Semakin menarik Forum Koordinasi dilengkapi dengan materi Sistem Penghubung Layanan Pemerintah , Standar Teknis Pengembangan Aplikasi Khusus;dan , Repository Aplikasi Nasional oleh Direktur Layanan Aplikasi Informatika Pemerintahan ,Bambang Dwi Anggono, S. Sos, M. Eng.

 

(Peliput : Lulu, Ratu, dan Zefanya)

Editor : Diskominfo Kota Bogor

Share On : Twitter Facebook Google+
Streaming Sipatahunan
Pengumuman

Booklet Smart City Kota Bogor 2024

Survey Kepuasan Masyarakat

Profile DISKOMINFOSTANDI

Info SMARTCITY 2018

Booklet Smart City Kota Bogor 2018

Booklet Smart City Kota Bogor 2019

Booklet Smart City Kota Bogor 2020

Booklet Smart City Kota Bogor 2021

News On Kominfo