Hubungi Kami       

15 Rajab 1446 H

The Creator: Manusia Vs Robot AI?

the-creator--manusia-vs-robot-ai-.png

Film The Creator merupakan film Amerika dengan genre diksi ilmiah, yang dirilis pada tahun 2023 dan film ini di sutradarai oleh Gareth Edwards. Film yang mengangkat cerita tentang peperangan antara manusia Intelligence (AI), mencipatakan senjata misterius dengan kekuatan untuk mengakhiri perang dan umat manusia. Film ini juga menggambarkan penonton ke masa depan ketika keberadaan AI telah mendominasi dunia.

Dari perspektif diatas tentang film The Creator ini, teknologi seakan-akan membawa ancaman bagi kehidupan manusia seperti akan memusnahkan manusia. Realitanya Artificial Intelligence atau kecerdasan buatan adalah kemampuan komputer atau robot yang di kendalikan oleh komputer, untuk melakukan tugas-tugas yang pada umumnya dilakukan manusia dengan kecerdasannya. Seiring dengan adanya AI semakin merasuki kehidupan sehari-hari, memunculkan adanya pertanyaan tentang bagaimana manusia dapat berdampingan dengan AI. AI ini didesign oleh manusia dan untuk manusia. Kecerdasan ini dibuat oleh manusia dengan tujuan tertentu, agar mempermudah pekerjaan, peningkatan efisiensi waktu dan juga membantu manusia.

Salah satu contoh efisiensi ketika kita berdampingan dengan AI ialah dalam dunia medis AI dapat membantu dokter dalam mendiagnosa penyakit dengn lebih akurat dan cepat. Sistem AI mampu dapat menganalisis ribuan data medis dengan hitungan detik, AI juga memberikan rekomendasi pengobatan dan bahkan dapat membantu dalam penelitian. Walaupun contoh diatas menunjukkan begitu hebatnya peran AI dalam membantu dunia medis, tetap saja perawatan yang mempunyai rasa empati dan kemanusiaan tetap tidak akan tergantikan.

Manusia berdampingan dengan AI bukanlah menjadi suatu saingan, melainkan mampu menjadi mitra dalam membentuk masa depan. Memahami dari sisi kelebihan dan sisi kekurangan, kita manusia dapat mencapai adanya tingkat kolaborasi yang produktif. Penting untuk di pahami bahwsannya teknologi AI digunakan untuk meningkatan kualitas hidup manusia dan menciptakan dunia yang lebih baik dan tidak lupa untuk mempertahankan nilai-nilai kemanusiaan, etika, dan tanggung jawab. -Ruth

Editor : Diskominfo Kota Bogor

Share On : Twitter Facebook Google+
Streaming Sipatahunan
Pengumuman

Booklet Smart City Kota Bogor 2024

Survey Kepuasan Masyarakat

Profile DISKOMINFOSTANDI

Info SMARTCITY 2018

Booklet Smart City Kota Bogor 2018

Booklet Smart City Kota Bogor 2019

Booklet Smart City Kota Bogor 2020

Booklet Smart City Kota Bogor 2021

News On Kominfo